Rapat Dosen Tetap FEB Menjelang UAS

Pada hari kamis, 07 Januari 2021 Fakultas Ekonomi dan Bisnis melaksanakan kegiatan Rapat Dosen Tetap Fakultas sebelum menjelang Ujian Akhir Semester Ganjil TA. 2020/2021. pada kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor I, Dekan, Wakil Dekan, dan Seluruh Dosen Tetap Fakultas Ekonomi dan Binis.

Agenda rapat pada hari ini meliputi:

  1. Persiapan Ka. Prodi dan Dosen Tetap FEB menjelang Ujian Akhir Semester Ganjil 2020/2021
  2. Persiapan Akreditasi akan dimulai 2021
  3. Evaluasi visi dan misi
  4. Evaluasi Kurikulum
  5. Kurikulum Kampus Merdeka

Adapun pokok-pokok pembahasan yang telah di rangkum pada acara ini, dari masing-masing paparan para Ka.prodi baik dari Prodi Manajemen, Akuntansi, dan Magister Manajemen. Pelaksanaan UAS (Ujian Akhir Semester Ganjil 2020/2021 dilaksanakan pada tanggal 11 Januari s.d 16 Januari 2021. Teknik pelaksanaan UAS, Dosen akan mengupload soal UAS menggunakan E-Learning Ubhara Jaya yang sudah memiliki kelas dan jumlah mahasiswa sesuai dengan jadwal perkuliahan. jika terjadi kendala pada saat pelaksanaan UAS dosen dapat menggunakan media lain sepeti Google Classroom, Whatsapp Group, dsb. Jadwal Upload nilai keseluruhan baik nilai tugas dan UAS dimulai tanggal 18 s.d 21 januari 2021, diberikan waktu tujuh hari termasuk masa sanggah dan revisi.

pada kesempatan ini para Ka.Prodi menyampaikan juga adanya kelas perbaikan untuk program sarjana dan Remedian untuk program Magister. kelas perbaikan ataupun remedial ini dapat dilaksanakan setelah UAS jika mahasiswa mendapatkan nilai UASnya dibawah nilai “B”, mahasiswa juga tidak diwajibkan untuk mengikuti kelas perbaikan dan remedial ini, pendafataran kelas perbaikan dan remedial dibuka mulai tanggal 22 s.d 27 Januari 2021, untuk pelaksanaannya akan dilaksankan pada tanggal 27 Januari s.d 16 Februari 2021 (sudah termasuk ujian), mahasiswa hanya boleh mendaftar maksimal 2 mata kuliah dan sudah tidak ada tunggakan semester.

Kesimpulan yang dapat di ambil untuk persiapan UAS Ganjil 2020/2021 adalah:

  1. Dosen menyelesaikan materi perkuliahan sesuai dengan tatap muka (Minimal 14 Pertemuan) dan RPSnya.
  2. Dosen sudah membuat, meminta approve kepada dosen koordinator, dan menyerahkan soal UAS ke Fakultas melalui email soaldannilai.feubj@gmail.com.
  3. Dosen sudah harus menginput nilai UAS pada akun SIA masing-masing dosen, paling lambat 7 hari setelah pelaksanaan ujian berlangsung.
  4. Meningkatkan kembali Tri Dharma Perguruan Tinggi, terutama pada Abdimas dan Penelitian, mengingat Ubhara akan menuju Ubhara Unggul. Akhir semester dosen mulai mempersiapkan berkas-berkas untuk pengisian BKD Internal dan setiap dosen wajib mengisi BKD Internal.